1. Axe
Hero hard carry atau tanker ini sangat kebal untuk memblok para creep lawan di awal permainan. Hero ini bisa menjadi sebagai initiator yang baik dalam war oleh karena skill disablernya yang mendukung bisa mengurangi banyak darah lawan namun meskipun demikian axe juga memiliki kekurangan yaitu magic resistencenya yang rendah jadi jika axe bertemu dengan lawan hero yang nuker dapat di tebak axe akan mati dengan mudah.
ROLE ; Initiator , Durable , Disabler , Jungler
ITEM YANG COCOK
1. Tranquil Boots
2. Blink Dagger
3. Blade mail
4. Heart of Tarrasque
5. Crimson Guard
6. Assault Cuirass / Hood of Defiance ( Pipe of Insight )
SKILL
Berserker's Call
Skill disable ini di gunakan untuk memaksa musuh yang berada di dekatnya untuk memukul axe dan akan memberikan axe bonus armor 40 oleh sebab itu serangan fisik yang di berikan dari hero lawan yang memukul axe tidak terasa sakit melainkan gatal .Skill ini juga yang biasa di gunakan sebagai initiator perang gank ketika semua lawan saling berkumpul di satu titik maka axe akan muncul tepat di tengah kelima hero tersebut dan mengaktifkan skill ini bersamaan dengan item blade mail yang sudah ada sehingga kondisi lawan dapat di pastikan sudah sekarat saat itu.
Battle Hunger
Battle Hanger adalah skill tipe magic yang dapat mengurangi darah maupun kecepatan lawan hingga lawan itu sendiri membunuh satu lawan lain atau durasinya habis dan di saat bersamaan juga akan di berikan bonus kecepatan kepada axe beberapa persen untuk mengejar targetnya/lawannya .Skill ini akan meningkat apabila di beri item aghanim scepter dimana akan mengurangi damage lawan yang mengenai skill ini.
Counter Helix
Counter Helix adalah skill passive axe yang berguna untuk menyerang musuh yang ada di sekitarnya dengan damage yang besar dan skill ini akan keluar dari 20% kesempatan pukulan yang anda berikan.
Culling Blade
Skill aktif magic axe yang satu ini baik di gunakan ketika darah lawan sudah mau habis dan skill ini bisa di tingkatkan dengan item aghanim scepter .Skill ini mempunyai damage yang besar yaitu 300 damage cukuplah untuk kill steal.
COUNTER
Doom , Jakiro , Lifestealer dan Necrophos
ITEM COUNTER
Dagon , Black King Bar
2. Tusk
Hero nuker yang bisa di andalkan sebagai offlaner karena kemampuan escape dari musuh yang tidak di ragukan lagi , hero ini juga mendominasi first blood bagi hero melee lawan yang sedang pushing tower anda .Tusk juga mempunyai skill disable yang kurang baik jika di lihat dari sisi durasinya , supaya anda bisa lebih mahir dalam menggunakan hero ini cobalah untuk mengetahui serta lincah dalam menggunakan skillnya karena skill tusk banyak yang aktif meskipun tak sebanyak invoker tapi cukuplah untuk membuat anda keliru , jadi hero ini kurang cocok bagi kamu yang slow hands.
ROLE ; Initiator , Disabler , Nuker , Escape
ITEM YANG COCOK
1. Urn of Shadow
2. Arcane Boots
3. Shadow Blade (Silver Edge)
4. Solar Chest / Desolator
5. Aghanim Scepter
6. Heart of Tarrasque
SKILL
Ice Shards
Skill satu ini akan sangat bermanfaat bagi kamu dalam menghalangi jalan musuh dan mengurangi darahnya sedikit demi sedikit soal mana serahkan saja pada item arcane boots skill inilah yang mendominasi first blood dekat tower jika lawanmu ingin melakukan push terutama hero melee.
Snowball
Skill stuner berdurasi pendek ini akan membantumu untuk mendekati musuh dalam keadaan musuh yang stunned .Skill ini akan bisa melakukan mini stun kepada setiap hero yang menabrak snowball ini dan berakhir pada targetnya jadi jika anda berada dalam perang gank incarnya yang paling belakang dari kelima lawan tersebut. Keunikan skill ini ialah ketika anda berubah menjadi snowball pada fase tersebut and pun bisa menggunakan skill lain seperti ice shards, frozen sigil dan walrus kick/walrus punch.
Frozen Sigil
Skill ini akan menyusahkan gank lawan dalam menyerang dan bergerak karena di perlambat dengan frozen sigil . Kelebihannya anda bisa memindahkan frozen sigilnya sesuka hati dan kekurangannya bisa di hancurkan oleh creep maupun hero
Walrus Punch/Walrus Kick
Skill ini mampu memberi critical damage sebesar 350% kepada lawan dengan satu pukulan saja jadi damage yang di berikan tidak menentu itu tergantung dari besar damage yang anda miliki saat itu skill ini serupa dengan walrus kick yang bisa anda dapatkan dengan item aghanim scepter kemudian sebagai tambahan akan memperlambat gerakan musuh setelah dipukul dengan walrus.
COUNTER
Anti Mage , Riki , Techies , Earth Spirit , Disruptor
ITEM COUNTER
Linken Sphere , Blade Mail
3.Pudge
Pudge merupakan hero idaman bagi semua orang oleh karna skillnya yang unik . Sekali di tarik oleh hook milik pudge mungkin anda sebagai lawannya , bisa saja langsung mati namun saya kurang yakin pernyataan itu work sama hero durable lainnya yang berhp besar. Pudge bukan hero yang baik di gunakan untuk menantang hero berilusi seperti phantom lancer dan chaos knight karena skill yang di miliki hanya cocok untuk mengenakan pada satu orang saja. Masalah item , pudge tidak lagi membutuhkan item peningkat damage yang besar karena skill passive yang di miliki akan memberikan strength bonus sebagai damage tambahan apabila berhasil membunuh lawan ataupun menjadi assist kill lawan tersebut jadi hero ini di wajibkan untuk bisa membunuh hero lawan sebanyak mungkin agar damagenya pun meningkat dan kebanyakan item yang di build adalah item peningkat level skill dan pertahanan tubuh . Kunci agar anda bisa menggunakan hero ini ialah kemampuan anda untuk menggunakan skill dengan benar karna skill pudge agak sulit untuk di gunakan dan di butuhkan ketelitian dalam menggunakannya . Soal rampage kill untuk hero ini sebenarnya agak sulit di lakukan karna skillnya di ciptakan hanya memungkinkan pudge untuk membunuh satu persatu lawannya hingga seterusnya . Masalah kabur dari gank lawan , bagi pudge itu cukup sulit apalagi jika serangan tersebut datang secara mendadak maka pudge hanya bisa pasrah dan bunuh diri daripada di bunuh oleh lawan.
ROLE ; Disabler , Initiator , Durable , Nuker
ITEM YANG COCOK
1. Tranquil Boots
2. Bottle
3. Blink Dagger
4. Aether Lens
5. Heart of Tarrasque
6. Aghanim Scepter
SKILL
Meat Hook
Skill satu ini yang mampu menentukan kemampuan prediksi pemain dan skill ini juga merupakan kunci dari keberhasilan menggunakan pudge ini .Kegunaan skill ini ialah menarik lawan menuju ke dirinya sendiri (pudge) sekaligus menguras banyak darah lawan yang terkena hook dari pudge ini karena damage skill ini besar dan bisa bertambah besar apabila anda memakai item aghanim scepter . Jarak dari skill hook ini bisa anda tambahkan dengan item aether lens
Rot
Skill ini baik sekali di gunakan jika anda sudah memiliki item hearth of tarrasque karena skill ini tidak menghabiskan mana melainkan darah anda sebagai bayarannya .Skill ini sangat bergantung dengan skill ultimate pudge karena damage radiusnya yang kecil sekali di butuhkan jarak yang dekat dengan lawan untuk menggunakan skill ini . Keunikan skill ini ialah anda bisa melakukan trik bunuh diri jika anda sudah tidak ada jalan kabur lagi dari gank lawan sehingga musuh tidak berhasil mendapatkan kill dan gold dari kamu.
Flesh Heap
Skill passive pudge ini akan memberikan bonus magic resistance yang tidak begitu banyak namun akan memberikan bonus strength permanen setiap berhasil membunuh hero lawan atau assist kill hero lawan maka jika anda menggunakan pudge perbanyak lah kill anda agar anda mendapatkan strength gratis dengan kata lain jika strength anda bertambah otomatis damage dan darah anda pun ikut bertambah , itulah sebabnya hero ini tidak membutuhkan lagi item damage yang besar seperti daedulus, Divine Reaper dan Monkey King Bar.
Dismember
Skill stun atau disable dari pudge yang mampu mengubah strength menjadi damage dan darah beberapa persen pada saat skill ini aktif .Skill ini pun sangat cocok di padukan dengan skill dua karena jarak lawan yang dekat dengan pudge itu sendiri
COUNTER
Bristleback , Legion Commander , Lifestealer , Phantom Lancer dan Terrorblade
ITEM COUNTER
Tidak perlu item counter untuk ngekill pudge
Tidak ada komentar:
Posting Komentar